Konsep taman dapat dipadu dari dua elemen yang berbeda. Misalnya menggabungkan elemen tanaman tropis dengan elemen hardscape
modern. Perpaduan dua konsep ini menjadikan taman tropis lebih sederhana, tetap indah, dan lebih simpel dalam perawatan.
Salah satu contoh taman modern tropis, tanaman-tanaman tropis seperti tabebuya,
kemboja, pisang-pisangan, bambu nejin, serta angrek, dengan
elemen-elemen hardscape
bernuansa modern.
Elemen modern yang coba ditawarkannya antara lain pada desain hardscape
. Kolam dibuat mengikuti pola geometris. Kolam berbentuk L dan di titik sikunya ditempatkan water fountain
berbentuk silinder, berlatar belakang dinding tinggi tiga meter. Efek guratan ditonjolkan pada dinding dan water fountain
untuk memberi kesan rustic
.
Tak hanya itu, elemen bernuansa modern juga diperoleh dari penggunaan
kristal yang dirangkai sehingga membentuk tetes-tetes air. Tetes air
imitasi ini terlihat lebih menonjol pada malam hari ketika tersorot
lampu taman. Efek lampu juga dipergunakan untuk mengekspos air yang
menyembul pada bagian tengah water fountain. "Ini untuk memberi kesan
seperti api," kata Andie.
Rumput gaja mini terkenal sebagai rumput yang minim perawatan.
Selain menutup lahan taman dengan rumput, sebagian area taman yang
berdekatan dengan teras ditutup dengan papan dari kayu bangkirai.
Rangkaian papan ini juga sekaligus berfungsi untuk memperluas ruang pada
teras belakang. Dari sini dibuat sebuah jalan penghubung antara teras
dengan gazebo yang menempel ke dinding pembatas.